semoga dengan jasa kebajikan ini pula dapat
bertemu dengan seorang Maha Guru, memberi persembahan padaNya, hati takkan
pernah merasa jenuh”.
Buddha Sakyamuni membabarkan pada para
Bhikkhu :
“Para Bhikkhu sekalian, pada masa kehidupan
lampau si pemburu yang memanah Bhikkhu Pratyeka Buddha, sekarang adalah Bhikkhu
Xian Dao yang dibunuh, oleh karena karma pembunuhan yang diperbuatnya, setelah
meninggal dunia, jatuh ke Neraka.
Kemudian setelah hukuman yang dijalaninya
di Neraka selesai, dia terlahir jadi manusia, selama 500 kelahiran, selalu
dibunuh oleh pedang dan panah, buah akibat dari karma pembunuhannya sungguh
membuat orang jadi takut. Untunglah saat itu dalam waktu seketika juga dia
membangkitkan pertobatan dengan setulusnya dan berikrar, oleh karena kekuatan
dari jasa kebajikan ini,